IDENTITAS.CO.ID, POLMAN – Setelah viral dimedia, Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat, akhirnya menyerahkan hadiah sepeda motor kepada bidan teladan di Desa Taloba, Kecamatan Tutar, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.
Penyerahan hadiah sepeda motor berlangsung di halaman kantor Bupati Polman setelah upacara apel koordinasi bersama seluruh ASN di lingkup pemerintah kabupaten Polman, yang diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Polman yang baru, Muhammad Hamzih kepada bidan Rusmiati Aminuddin.
Tangis haru mewarnai penyerahan hadiah sepeda motor lantaran Bidan Rusmiati tidak menyangka akan menerima sepeda motor dari penjabat Bupati Polman yang baru.
Sehingga jumlah sepeda motor yang diterima sebanyak tiga unit motor, 1 sepeda motor Dinas dari Pemkab Polman, 1 unit motor dari PJ Bupati Polman Ilham Borahima dan 1 motor dari PJ Bupati Polman Muh Hamzi.
Usai penyerahan bidan Rusmiati lalu mencoba mengendarai sepeda motor miliknya berkeliling kantor Bupati.
Hadiah sepeda motor yang diserahkan hari ini merupakan motor jenis bebek 4 tak merek Honda Revo Fit dengan nomor pelat DC 2895 XX. Hadiah sepeda motor ini merupakan hadiah pemberian dari penjabat Bupati Polman sebelumnya Ilham Borahima.
Sementara dua unit motor lainnya dari Penjabat Bupati Polman yang baru akan diberikan dalam beberapa hari kedepan dan motor dinas dari Dinas kesehatan akan diserahkan setelah anggaran dari badan keuangan telah cair.
Penjabat (Pj) Bupati Polman Muhammad Hamzih mengatakan tiga unit hadiah sepeda motor ini akan diberikan secara bertahap. Ia memastikan akan menuntaskan polemik hadiah sepeda motor ini.
“Hari ini kita menyerahkan bantuan motor dari bapak PJ Bupati Polman, Ilham Borahima, beliau sudah menuntaskan janjinya makanya kami serahkan sementara motor dinas masih dalam proses, akan diserahkan setelah pencairan anggaran di badan keuangan.” kata Hamzih kepada wartawan, Rabu (15/01/2025).
Menurutnya, ia juga akan memberikan hadiah sepeda motor yang baru kepada bidan Rusmiati untuk menunjang kinerjanya di lapangan.
“Saya juga akan berikan hadiah sepeda motor secara pribadi untuk menunjang kinerjanya, saya akan berikan dalam waktu dekat, kalau bisa hari ini kita berikan, paling lambat besok kita serahkan,” ujarnya.
Sementara itu, Bidan Rusmiati Aminuddin mengaku sangat senang dan terharu atas pemberian hadiah sepeda motor ini. Ia sangat berterimakasih kepada Pemerintah kabupaten dan dinas kesehatan dan media atas kerjasamanya selama ini.
“Saya sangat bahagian dan terharu karena saya tidak menyangka akan dapat tiga motor yang awalnya saya hanya diberi satu sekarang menjadi tiga, satu dari mantan PJ Bupati Polman Ilham Borahima dan ternyata bertambah lagi satu menjadi tiga,” ujarnya.
Rencananya sepeda motor ini akan digunakan bekerja di pustu desa Taloba Kecamatan Tutar untuk melayani pasien dalam pelayanan kesehatan di wilayah kerjanya.
Sebelumnya, seorang bidan teladan berprestasi yang bertugas di desa Taloba Kecamatan Tutar di prank oleh pemda setempat dengan memberikan hadiah sepeda motor saat hari kesehatan nasional tanggal 12 bulan November lalu.
Namun usai penyerahan hadiah sepeda motor secara simbolis untuk kebutuhan foto-foto, hadiah sepeda motor tersebut kembali ditarik oleh dealer karena belum dibayar lunas oleh pemda setempat.