IDENTITAS.CO.ID, MAKASSAR – Posko Terpadu Angkutan Lebaran 2023 di Bandara Sultan Hasanuddin mulai beroperasi pada Jumat 14 April. Posko yang terletak di area lobi keberangkatan ini akan beroperasi selama 19 hari, mulai 14 – 2 Mei 2023.
Untuk pergerakan arus mudik<span;> lebaran 2023 ini, pihak Bandara Hasanuddin memprediksi terjadi kenaikan jika dibandingkan lebarab tahun lalu.
“Untuk mobilitas penumpang pada arus mudik lebaran 2023 ini diperkirakan sekitar 484.000 penumpang atau meningkat sekitar 2%, dibandingkan tahun lalu” <span;>ujar General Manager Bandara Sultan Hasanuddin, Wahyudi.
Sementara untuk puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 19 April 2023 dan puncak arus balik diprediksi pada 28 April 2022.
Sejauh ini terdapat 2 maskapai yang mengajukan penerbangan ekstra. “Diantaranya Lion Air dan Sriwijaya Air, melayani rute ke Yogyakarta, Balikpapan, Semarang dan Bali,” kata Wahyudi.
“Penerbangan ekstra yang tersedia menjadi akomodasi tambahan untuk penumpang selama periode mudik lebaran 2023,” tambah Wahyudi.
Untuk syarat perjalanan lanjut Wahyudi, sesuai dengan Addendum Surat Edaran Nomor 24 Tahun 2022 Tentang Ketentuan Perjalanan Orang Dalam Negeri Pada Masa Pandemi Covid-19.
“Dalam aturan itu menyebutkan bahwa penumpang usia 18 tahun ke atas wajib telah mendapatkan vaksin booster, penumpang usia 6 – 17 tahun wajib telah mendapatkan vaksin kedua, usia dibawah 6 tahun tidak wajib vaksin dan tidak perlu melakukan tes covid-19 dan wajib menggunakan aplikasi SATUSEHAT,” urainya. (***)